Cinta adalah sesuatu yang abadi. Semua aspek bisa dan boleh berubah, tapi tidak akan mengubah intisari cinta itu. Voltaire
Saya tidak setuju dengan apa yang Anda katakan, tapi saya akan membela sampai mati hak Anda untuk mengatakan itu. Voltaire
Janganlah melihat ke masa depan dengan mata buta. Masa yang lampau sangat berguna sebagai kaca benggala daripada masa yang akan datang. Soekarno
Kau dengan mudah membenarkan apapun yang terjadi di hati, tanpa tahu, tanpa memberikan kesempatan bahwa itu boleh jadi karena kau tidak mampu mengendalikan perasaan tersebut. Tidak lebih, tidak kurang. Tere Liye
Berdoalah untuk sebanyak-banyakanya orang dengan sebaik-baiknya doa, maka In Shaa Allah semua doa itu akan kembali kepada kita. Abdullah Gymnastiar
Kalau anda lunak terhadap diri Anda, maka kehidupan akan keras terhadap Anda. Tapi kalau Anda keras terhadap diri Anda, maka kehidupan akan lunak terhadap Anda. Andrie Wongso
Perjuangkan prinsip, bertingkah laku baik, diam dalam kebajikan dan benamkan diri dalam seni. Konfusius
Ketika Anda mencapai jantung kehidupan, Anda akan menemukan kecantikan dalam segala hal, bahkan pada mata yang buta akan keindahan. Khalil Gibran
Sungguh beruntung bagi siapapun yang amalnya ikhlas karena Allah semata, sehingga dia selamat dari tujuan selain Allah dan terjauh dari motif duniawi. Abdullah Gymnastiar
Hal yang baik yang anda lakukan hari ini mungkin saja akan dilupakan besok. Sekalipun begitu berbuat baiklah apapun yang terjadi. Bunda Teresa
Dengan ilmu pengetahuan modern, binatang buas akan menjadi lebih buas, dan manusia keji akan semakin keji. Tapi jangan dilupakan, dengan ilmu-pengetahuan modern binatang-binatang yang sebuas-buasnya juga bisa ditundukkan. Pramoedya Ananta Toer
Tanpa wanita takkan ada bangsa manusia. Tanpa bangsa manusia takkan ada yang memuji kebesaranMu. Semua puji-pujian untukMu dimungkinkan hanya oleh titik darah, keringat dan erang kesakitan wanita yang sobek bagian badannya karena melahirkan kehidupan. Pramoedya Ananta Toer